Pengertian, Unsur, Jenis Paragraf | Paragraf adalah bagian karangan yang terdiri atas beberapa kalimat yang berkaitan secara utuh dan padu serta membentuk satu kesatuan pikiran. Dalam pengertian yang lebih umum, paragraf adalah rangkaian kalimat yang disusun secara sistematis dan logis sehingga membentuk kesatuan pokok pembahasan. Sementara itu, pengertian lain tentang paragraf adalah satuan bahasa yang mengandung ide untuk mengungkapkan buah pikiran yang dapat berupa satu atau beberapa kalimat. Sebuah pikiran tidak cukuk hanya dituangkan dalam sebuah kalimat, tetapi perlu dikembangkan menjadi paragraf. Paragraf yang baik adalah paragraf yang mampu menyampaikan pikiran dengan baik pula. Karena itu, syarat paragraf yang baik adalah harus memiliki kesatuan, kepaduan, dan kelengkapan.
Unsur-unsur paragraf terdiri dari satu gagasan utama dan beberapa gagasan penjelas. Gagasan utama adalah gagasan yang menjadi dasar pengembangan paragraf. Gagasan utama berada pada kalimat topik (kalimat utama). Kalimat utama inilah yang menjadi tumpuan pengembangan paragraf. Suatu kalimat dikatakan sebagai kalimat utama apabila pernyataan di dalamnya merupakan rangkuman ataupun gagasan menyeluruh, yang dapat mewakili pernyataan-pernyataan lain dalam paragraf itu. Sedangkan, gagasan penjelas adalah gagasan yang peranannya menjelaskan gagasan utama. Ciri kalimat penjelas umumnya berisikan contoh-contoh, peristiwa, ilustrasi, uraian-uraian kecil, kutipan-kutipan, dan gambaran-gambaran yang sifatnya parsial.
Jenis-jenis paragraf dibedakan atas letak gagasan utamanya dan tujuannya. Berdasarkan gagasan utamanya, jenis paragraf dibedakan atas:
Referensi:
Pengertian, Unsur, Jenis Paragraf |
Unsur-unsur paragraf terdiri dari satu gagasan utama dan beberapa gagasan penjelas. Gagasan utama adalah gagasan yang menjadi dasar pengembangan paragraf. Gagasan utama berada pada kalimat topik (kalimat utama). Kalimat utama inilah yang menjadi tumpuan pengembangan paragraf. Suatu kalimat dikatakan sebagai kalimat utama apabila pernyataan di dalamnya merupakan rangkuman ataupun gagasan menyeluruh, yang dapat mewakili pernyataan-pernyataan lain dalam paragraf itu. Sedangkan, gagasan penjelas adalah gagasan yang peranannya menjelaskan gagasan utama. Ciri kalimat penjelas umumnya berisikan contoh-contoh, peristiwa, ilustrasi, uraian-uraian kecil, kutipan-kutipan, dan gambaran-gambaran yang sifatnya parsial.
Jenis-jenis paragraf dibedakan atas letak gagasan utamanya dan tujuannya. Berdasarkan gagasan utamanya, jenis paragraf dibedakan atas:
- Paragraf deduktif, yaitu paragraf yang kalimat utamanya terletak pada awal kalimat.
- Paragraf induktif, yaitu paragraf yang kalimat utamanya terletak pada akhir paragraf.
- Paragraf deduktif-induktif (paragraf campuran), yaitu paragraf yang kalimat utamanya terletak pada awal dan akhir paragraf.
- Paragraf ineratif, yaitu paragraf yang kalimat utamanya terletak pada tengah paragraf.
- Paragraf deskripsi, yaitu paragraf yang menggambarkan sesuatu menurut pengalaman panca indra manusia dengan tujuan agar pembaca seolah-olah melihat dan bisa merasakan sendiri objek yang digambarkan.
- Paragraf narasi, yaitu paragraf yang menceritakan suatu peristiwa atau kejadian dengan tujuan agar pembaca seolah-olah mengalami kejadian yang diceritakan.
- Paragraf argumentasi, yaitu paragraf yang menyajikan suatu permasalahan dengan mengemukakan bukti-bukti dan alasan yang kuat agar pembaca meyakini kebenaran yang diungkapkan oleh penulis atau menyatakan persetujuannya.
- Paragraf eksposisi, yaitu paragraf yang memaparkan pengetahuan atau informasi dengan tujuan agar pembaca mendapat informasi dan pengetahuan sejelas-jelasnya.
- Paragraf persuasi, yaitu paragraf yang bertujuan memengaruhi pembaca dengan memberikan data sebagai penunjang sehingga pembaca mengikuti pendapat yang dikemukakan penulis.
Referensi:
- Minto Rahayu. 2007. Bahasa Indonesia Di Perguruan Tinggi. Jakarta: Grasindo
0 Response to "Pengertian, Unsur, Jenis Paragraf"
Post a Comment