Isolasi
Isolasi adalah suatu usaha bagaimana caranya memisahkan senyawa yang bercampur sehingga kita dapat menghasilkan senyawa tunggal yang murni. Tumbuhan mengandung ribuan senyawa sebagai metabolit primer dan metabolit sekunder. Biasanya proses isolasi senyawa dari bahan alami mengisolasi senyawa metabolit sekunder,karena dapat memberikan manfaat bagi kehidupan manusia.
Kandungan senyawa dari tumbuhan untuk isolasi dapat diarahkan pada suatu senyawa yang lebih dominan dan salah satu usaha isolasi senyawa tertentu maka dapat dimanfaatkan pemilihan pelarut organik yang akan digunakan pada isolasi tersebut, dimana pelarut polar akan lebih mudah melarutkan senyawa polar dan sebaliknya senyawaa non polar lebih mudah larut dalam pelarut non polar.
(Harborne, 1987)
Ekstraksi
Ekstraksi adalah Suatu proses pemisahan dari bahan padat maupun cair
dengan bantuan pelarut. Ekstraksi merupakan proses pengambilan komponen-komponen yang kita inginkan dalam suatu bahan (bahan alam). Komponen ini biasanya memiiki beberapa sifat, secara garis besar proses pengambilan komponen pada bahan alam dapat menggunakan pelarut seperti air, etanol dan sebagainya, pelarut yang digunakan haruslah sesuai dengan senyawa yang akan kita ambil dari bahan alam.
Metode ekstraksi salah satu di antaranya adalah :
a. Maserasi
Penyarian zat aktif dilakukan dengan cara merendam serbuk simplisia kedalam cairan penyari yang sesuai selama tiga hari pada temperature kamar terlindung dari cahaya, cairan penyari akan masuk kedalam sel melewati dinding sel. Isi sel akan larut karena adanya perbedaan konsentrasi antara larutan didalam sel dengan diluar sel. Larutan yang konsentrasinya tinggi akan terdesak keluar dan diganti oleh cairan penyari dengan konsentrasi rendah, peristiwa tersebut terulang sampai terjadi keseimbangan konsentrasi antara larutan diluar sel dan didalam sel. Selama proses maserasi dilakukan pengadukan dan penggantian cairan penyari setiap hari, endapan yang diperoleh dan filtratnya di pekatkan.
b. Soxhletasi
Penarikan komponen kimia yang dilakukan dengan cara serbuk simplisia ditempatkan dalam wadah yang kosong yang telah dilapisi kertas saring, cairan penyari dipanaskan dalam labu destilasi sehingga menguap dan dikondensasikan oleh kondensor menjadi molekul-molekul cairan penyari yang jatuh kedalam wadah penyari zat aktif didalam simplisia dan jika cairan penyari telah mencapai permukaan sifon, seluruh cairan akan turun kembali ke labu destilasi melalui pipa kapiler hingga terjadi sirkulasi.
c. Perkolasi
Perkolasi adalah cara penyarian yang dilakukan dengan mengalirkan cairan penyari melalui serbuk simplisia yang telah dibasahi. Serbuk simplisia ditempatkan dalam benjana silinder yang bagian bawahnya diberi sekat berpori. Cairan penyari dialirkan dari atas ke bawah melalui serbuk tersebut. Sehingga cairan penyari akan melarutkan zat aktif sel-sel yang dilaluinya sampai mencapai keadaan jenuh. Gerakan kebawah disebabkan oleh kekuatan gaya beratnya sendiri dan cairan diatasnya dikurangi dengan gaya kapiler yang cendrung untuk menahan.
0 Response to "Pengertian Isolasi dan Ekstraksi"
Post a Comment